Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober - SMK Prajnaparamita Malang



Pada tanggal 30 September 1965, terjadi insiden yang dinamakan Gerakan 30 September (G30S). Insiden tersebut merupakan usaha PKI mengubah unsur Pancasila menjadi ideologi komunis. Pada hari itu, enam Jenderal dan 1 Kapten serta beberapa orang dibunuh oleh PKI. Gejolak yang timbul akibat G30S sendiri pada akhirnya berhasil diredam oleh otoritas militer Indonesia. 

Pemerintah Orde Baru kemudian menetapkan 30 September sebagai Hari Peringatan Gerakan 30 September G30S dan tanggal 1 Oktober ditetapkan sebagai Hari Kesaktian Pancasila.

Sebagai dasar negara, Pancasila mengandung berbagai makna dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Kita sebagai bangsa Indonesia, terlebih sebagai pelajar Indonesia harus mengamalkan ajaran Pancasila, yaitu dengan cara menanamkan nilai-nilai Pancasila pada kehidupan sehari hari. Pelajar juga perlu meningkatan pendidikan norma agama, adat-istiadat, kesopanan, dsb. 

Pengamalan dari nilai-nilai Pancasila pun sesungguhnya cukup mudah dilakukan oleh generasi muda, yaitu dengan cara mengembangkan sikap saling hormat menghormati antar pemeluk agama yang sama maupun berbeda, tidak beperilaku semena-mena terhadap orang lain, membantu teman yang terkena musibah sesuai kemampuan, menghargai produk dalam negeri, melakukan musyawarah mufakat dalam pengambilan keputusan, mengembangkan perbuatan yang luhur, yang mencerminkan sikap dan suasana kekeluargaan dan kegotongroyongan, dan lain sebagainya


Hari ini SMK Prajnaparamita Malang mengadakan upacara dalam rangka berkabung nasional atas gugurnya para pejuang bangsa di tahun 1965 dalam mempertahankan dasar negara Pancasila dari paham komunis (PKI). Semoga mereka yang telah gugur senantiasa dirahmati Allah. Aamiin...






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pembekalan Prakerin ( Praktek Kerja Industri ) SMK Prajnaparamita Tahun 2018/2019

SMK Prajnaparamita dalam Program Peduli Lingkungan

Kali ini kegiatannya adalah Jum'at Sehat dengan melakukan Senam Pelajar Pancasila